Anda Tidak Selalu Membutuhkan Sinar Matahari untuk Bertumbuh
Bacaan Hari ini:
Yakobus 1:3-4 “Sebab kamu tahu, bahwa ujian terhadap imanmu itu menghasilkan ketekunan. Dan biarkanlah ketekunan itu memperoleh buah yang matang, supaya kamu menjadi sempurna dan utuh dan tak kekurangan suatu apapun.”
Adalah mungkin bagi kita untuk bertumbuh di hari-hari yang bersinar cerah–tetapi Anda akan berakar di hari-hari yang gelap.
Sebagai seorang pendeta, saya sudah banyak mendengar dari banyak orang yang tak terhitung jumlahnya yang berkata bahwa mereka bertumbuh lebih baik lewat perpisahan, sakit penyakit, kehilangan pekerjaan, atau tragedi dibandingkan apabila mereka tidak pernah mengalaminya. Mereka menyadari bagaimana Tuhan telah menggunakan penderitaan untuk mendekatkan mereka kepada-Nya dan mendewasakan mereka.
Alkitab mengatakan: “Sebab kamu tahu, bahwa ujian terhadap imanmu itu menghasilkan ketekunan. Dan biarkanlah ketekunan itu memperoleh buah yang matang, supaya kamu menjadi sempurna dan utuh dan tak kekurangan suatu apapun” (Yakobus 1:3-4).
Ketika Anda membiarkan Tuhan untuk turut campur tangan dalam masalah Anda dan tidak mendorong Dia keluar, maka Anda akan membangun ketekunan yang akan menjadikan Anda siap untuk menghadapi apa pun—menjadi kuat di dalam karakter dan perbuatan.
Rasa sakit adalah harga mahal yang harus dibayar dari pertumbuhan rohani. Ungkapan ini memang benar adanya: Tidak ada keberhasilan yang tanpa rasa sakit. Kita biasanya menginginkan solusi cepat dan perbaikan yang mudah. Kita menginginkan obat atau seminar atau buku yang akan mengubah segalanya tanpa rasa sakit. Kita menginginkan produk yang membawa kedewasaan tanpa proses yang menyakitkan. Ketahuilah, itu tidak akan terjadi!
Teolog J. I. Packe pernah berkata, “Allah menggunakan rasa sakit yang parah dan kelemahan kita serta semua penderitaan lainnya, sebagai pahat-Nya untuk membentuk kehidupan kita. Hal itu akan memperdalam ketergantungan kita pada Kristus sebagai kekuatan kita setiap hari. Dan agar ketika semakin lemah perasaan kita, semakin mudah kita bersandar. Dan semakin mudah kita bersandar, semakin kuat kita bertumbuh secara rohani.”
Satu hal yang membuat Anda berkecil hati saat ini ialah satu hal yang Tuhan gunakan untuk merentangkan iman Anda.
Bagaimana Daud bisa menulis kitab mazmur yang begitu indah dan penuh kuasa itu? Melalui kesepian, pengabaian, dan ketidakadilan yang pernah dialaminya sebagai seorang gembala muda, dan bahkan sebagai raja, Daud tahu bahwa Allah akan menyertainya sepanjang waktu. Daud kemudian menuliskan kata-kata terindahnya itu di tengah kepedihannya yang terdalam dalam kitab Mazmur.
Proses dalam kehidupan itu tidak akan menjadikan Anda sempurna, tetapi akan menggerakkan Anda untuk menjadi semakin seperti Kristus. Apabila Anda mempercayakan Tuhan untuk menjaga Anda dan berjalan bersama Anda di dalam kesakitan Anda, maka Dia akan memperdalam daya tahan dalam diri Anda dan memberikan Anda kedamaian dan ketenangan.
Renungkan hal ini:
- Apakah Anda percaya bahwa Anda punya pilihan dalam pertumbuhan rohani Anda? Mengapa atau mengapa
tidak?
- Apa salah satu cara untuk Anda dapat menjadi semakin seperti Yesus melalui pengalaman yang menyakitkan?
- Mengapa penting untuk mengembangkan daya tahan kita?
Akan ada pertumbuhan pada bagian-bagian kehidupan yang menyakitkan yang tidak dapat Anda peroleh dengan cara lain.
(Diterjemahkan dari Daily Devotional by Rick Warren)
Gambar : google.com
Posting Komentar untuk "Anda Tidak Selalu Membutuhkan Sinar Matahari untuk Bertumbuh"