Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Ketika Anda Membantu Orang Lain Tumbuh, Anda Juga Bertumbuh

 


Bacaan Hari ini:

 
Roma 1:12 “Yaitu, supaya aku ada di antara kamu dan turut terhibur oleh iman kita bersama, baik oleh imanmu maupun oleh imanku.”

Anda tidak akan pernah lebih cepat tumbuh dibanding ketika Anda berada  dalam persekutuan dengan orang percaya lainnya dan mendorong satu sama lain untuk berkomitmen mengikuti Yesus Kristus.

Alkitab mengatakan dalam 1 Timotius 4:7, “Tetapi jauhilah takhayul dan dongeng nenek-nenek tua. Latihlah dirimu beribadah.” Bagaimana caranya agar terus berlatih melaksanakan kehidupan yang kudus? Bergabunglah dengan sebuah kelompok kecil, dan Anda akan menemukan seorang partner rohani. Pernahkah Anda perhatikan bahwa berolahraga selalu lebih mudah dilakukan ketika Anda melakukannya bersama orang lain? Anda memerlukan seseorang untuk berjalan bersama Anda melewati perjalanan iman Anda dan sebaliknya Anda perlu membuat komitmen yang sama kepada orang tersebut juga.

Di zaman ini, dunia tidak mendorong Anda untuk berkomitmen pada apa pun. Dunia ini menyuarakan untuk mendapatkan apa yang Anda inginkan sekarang juga. Apa yang Anda inginkan bisa berubah dari hari ke hari, oleh karena itu, dunia mengatakan untuk mulai mengejar sesuatu yang baru setiap hari, entah itu hobi, pekerjaan, pelayanan, atau bahkan seseorang.

Tidak ada yang lebih memengaruhi hidup Anda, selain komitmen-komitmen Anda sendiri. Beri tahu saya apa yang menjadi komitmen Anda, dan saya akan beri tahu Anda akan menjadi apa Anda dalam 20 tahun terakhir, karena Anda menjadi apa pun sesuai dengan komitmen Anda. Komitmen Anda membentuk hidup Anda! Dan apabila Anda tidak berkomitmen pada apa pun, orang lainlah yang akan membentuk hidup Anda.

Komitmen-komitmen Anda bukan hanya berpengaruh di sini dan saat ini; itu juga memengaruhi kekekalan, karena setiap pilihan yang Anda buat memiliki konsekuensi yang kekal. Itulah sebabnya Alkitab mengatakan dalam Roma 1:12, “Yaitu, supaya aku ada di antara kamu dan turut terhibur oleh iman kita bersama, baik oleh imanmu maupun oleh imanku.”

Itulah mengapa Anda membutuhkan keluarga gereja, dan itulah mengapa Anda membutuhkan kelompok kecil. Ketika orang Kristen berkomitmen terhadap satu sama lain, kami mendorong Anda untuk tetap berada di jalur dan menjaga komitmen kami yang lain. Mari, kita saling membantu!


Renungkan hal ini:


- Seperti apakah rasanya memiliki pasangan rohani? Komitmen seperti apa yang harus Anda

   buat?

- Menurut Anda mengapa Tuhan saling menghubungkan kita agar dapat saling membutuhkan?


- Anda ingin menjadi seperti siapa dalam lima tahun ke depan? Komitmen apa yang bisa Anda

  buat hari ini yang akan membantu Anda mencapai apa yang Anda butuhkan secara spiritual,

  relasional, jasmani dan emosional?






Tuhan saling menghubungkan Anda agar ketika Anda membantu orang lain bertumbuh, Tuhan juga membantu Anda bertumbuh.


(Diterjemahkan dari Daily Devotional by Rick Warren) 
Gambar : google.com



 

Posting Komentar untuk "Ketika Anda Membantu Orang Lain Tumbuh, Anda Juga Bertumbuh"