Di Masa Sulit, Berpeganglah Kepada Kristus
Bacaan Hari ini:
2 Korintus 1:12 “Inilah yang kami megahkan, yaitu
bahwa suara hati kami memberi kesaksian kepada kami, bahwa hidup kami di
dunia ini, khususnya dalam hubungan kami dengan kamu, dikuasai oleh
ketulusan dan kemurnian dari Allah bukan oleh hikmat duniawi, tetapi
oleh kekuatan kasih karunia Allah.”
Ketika hidup ini terasa berat
dan kacau, sulit untuk tahu apa yang harus kita andalkan. Namun, jangan
takut, ada satu hal yang tidak akan pernah berubah dan selalu bisa
dipercaya: sifat Allah yang tidak akan berubah.
Apa pun yang sedang terjadi di hidup Anda atau di sekeliling Anda, kasih karunia Allah tetap berkuasa penuh.
2 Korintus 1:12
Alkitab
mengatakan dalam 2 Korintus 1:12, “Inilah yang kami megahkan, yaitu
bahwa suara hati kami memberi kesaksian kepada kami, bahwa hidup kami di
dunia ini, khususnya dalam hubungan kami dengan kamu, dikuasai oleh
ketulusan dan kemurnian dari Allah bukan oleh hikmat duniawi, tetapi
oleh kekuatan kasih karunia Allah.”
Bagaimana caranya agar Anda
dapat menghadapi apa pun yang ada di depan Anda dengan percaya diri-
oleh karena kasih karunia Allah-dan keluar dari keadaan sulit dengan
iman yang kuat? Berikut ini caranya:
Bersandar kepada Kristus
untuk keteguhan hati. Alkitab mengatakan, “Sebab ia takkan goyah untuk
selama-lamanya; orang benar itu akan diingat selama-lamanya. Ia tidak
takut kepada kabar celaka, hatinya tetap, penuh kepercayaan kepada
TUHAN” (Mazmur 112:6-7)
Mendengarkan Kristus untuk arah petunjuk.
Dia akan selalu menuntun Anda menuju masa depan yang baik: “Sebab Aku
ini mengetahui rancangan-rancangan apa yang ada pada-Ku mengenai kamu,
demikianlah firman TUHAN, yaitu rancangan damai sejahtera dan bukan
rancangan kecelakaan, untuk memberikan kepadamu hari depan yang penuh
harapan” (Yeremia 29:11).
Mengarahkan pandangan kepada Kristus
untuk keselamatan. Alkitab berjanji bahwa Yesus akan selalu ada untuk
membantu Anda: “Allah itu bagi kita tempat perlindungan dan kekuatan,
sebagai penolong dalam kesesakan sangat terbukti. Sebab itu kita tidak
akan takut, sekalipun bumi berubah, sekalipun gunung-gunung goncang di
dalam laut” (Mazmur 46:1-2).
Saat-saat genting memberikan Anda
kesempatan untuk mengalihkan ketergantungan Anda dari sesuatu yang bisa
dirampas dari Anda kepada sesuatu yang kekal selamanya: Allah dan
sifatnya yang tidak akan pernah berubah. Anda bisa saja kehilangan
rumah, karier, pernikahan, atau kesehatan Anda, tetapi Anda tidak akan
pernah kehilangan hubungan Anda dengan Allah.
Raymond Edman,
salah satu mentor Billy Graham, pernah berkata, “Di dalam gelap, jangan
pernah meragukan apa yang Allah katakan kepadamu di dalam terang.”
Inilah
kebenaran yang kekal selamanya: Tuhan itu baik, Dia mengasihi Anda, Dia
menyertai Anda, Dia tahu apa yang tengah Anda alami, Dia peduli, dan
Dia memiliki rancangan yang baik untuk hidup Anda. Dia tidak akan pernah
meninggalkan Anda atau membiarkan Anda. Itulah jaminan keselamatan yang
kekal yang harus Anda gunakan untuk membangun hidup Anda.
Renungkan hal ini:
- Di saat-saat indah dalam hidup Anda, apa yang sudah Anda pelajari tentang Allah dan
kasih-Nya atas Anda?
- Bagaimana kebenaran-kebenaran itu akan membantu Anda melewati masa-masa sulit
dalam hidup Anda?
- Ketika Anda mulai meragukan kesetiaan Allah, apa janji-janji di dalam firman-Nya yang
dapat menyemangati Anda?
Tuhan tetap ada untuk Anda, bahkan ketika Anda tidak merasakanNya sekalipun.
Posting Komentar untuk "Di Masa Sulit, Berpeganglah Kepada Kristus"