Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menumbuhkan Hubungan Anda Dengan Allah



Bacaan Hari ini:
Yohanes 1:12 "Tetapi semua orang yang menerima-Nya diberi-Nya kuasa supaya menjadi anak-anak Allah, yaitu mereka yang percaya dalam nama-Nya"

Kemarin kita telah belajar alasan pentingnya mengetahui tujuan hidup Anda agar Tuhan dapat mempergunakan Anda selama waktu Anda di Bumi ini. Hidup ini adalah persiapan untuk kekekalan surga—tetapi apakah artinya itu? Bagaimana Anda menggunakan hidup Anda di Bumi untuk mempersiapkan diri untuk kekekalan itu?

Pertama, dengan mengenal Yesus Kristus.

Alkitab berkata, "Tetapi semua orang yang menerima-Nya diberi-Nya kuasa supaya menjadi anak-anak Allah, yaitu mereka yang percaya dalam nama-Nya" (Yohanes 1:12). Perhatikan bahwa tidak semua orang adalah anak-anak Allah—hanya mereka yang menerima-Nya ke dalam hidup mereka. Allah ingin Anda menjalin hubungan dengan-Nya dengan percaya kepada-Nya.

Cara Anda menumbuhkan hubungan dengan Allah sama seperti cara Anda menumbuhkan hubungan apa pun—melalui waktu dan percakapan.

Misalnya, jika saya ingin mempererat hubungan dengan istri saya, Kay, apa yang harus saya lakukan? Pertama, saya harus menghabiskan waktu bersamanya. Saya harus menunjukkan kepadanya bahwa saya menginvestasikan diri saya untuk mengenalnya dengan menyediakan waktu saya untuknya dan membuat setiap momen berharga. Anda tak dapat memiliki hubungan dengan seseorang yang tidak pernah menghabiskan waktu bersama Anda.

Ini cara sama yang dapat Anda gunakan untuk membina hubungan dengan Allah. Anda menyediakan waktu ke dalam jadwal Anda untuk-Nya. Salah satu cara untuk menjadikan Dia bagian terpenting dari hari Anda yaitu lewat waktu teduh setiap hari. Anda menghabiskan waktu berdua dengan-Nya, menyembah-Nya, dan belajar dari-Nya. Anda menghabiskan waktu yang teratur dan signifikan bersama Dia.

Hal kedua yang dapat Anda lakukan untuk menjalin suatu hubungan ialah dengan berbicara. Dalam hubungan dengan Allah, maka itu berupa doa. Ada banyak cara untuk bisa lebih bersungguh-sungguh dalam kehidupan doa Anda. Mungkin Anda perlu mulai membuat jurnal doa berisikan permintaan dan jawaban doa. Anda dapat membuat kartu catatan doa bertuliskan ayat-ayat Alkitab dan meletakkannya di cermin kamar mandi Anda, di meja kerja Anda, atau di ponsel Anda sehingga Anda senantiasa diingatkan untuk berdoa dengan Firman Tuhan. Atau mungkin keluarga Anda perlu bersama-sama mengatur jam berdoa setiap hari.

Anda tak akan pernah menyesal menginvestasikan waktu, tenaga, dan hidup Anda untuk lebih mengenal Allah. Ambil langkah pertama untuk mempersiapkan diri untuk dipergunakan oleh Allah dengan menghabiskan waktu bersama-Nya dan berbicara dengan-Nya hari ini.



Renungkan hal ini:

 
- Apakah hubungan Anda dengan Allah adalah yang paling penting dalam hidup Anda? Apa bukti dalam hidup Anda yang menunjukkan bahwa itu benar?


- Apa yang perlu Anda ubah dari jadwal Anda agar Anda bisa lebih konsisten dalam bersaat teduh setiap hari dengan Allah?


- Pikirkan dua cara praktis yang dapat Anda gunakan untuk meningkatkan atau mengembangkan percakapan Anda dengan Allah. Bagaimana Anda dapat melaksanakannya hari ini?




Apa pun yang perlu Anda lakukan untuk meningkatkan percakapan Anda dengan Tuhan, lakukanlah!


(Diterjemahkan dari Daily Devotional by Rick Warren)
Gambar : google.com
 

Posting Komentar untuk "Cara Menumbuhkan Hubungan Anda Dengan Allah"