Ampunilah Sebab Anda Telah Diampuni
Bacaan Hari ini:
Kolose
3:13 “Sabarlah kamu seorang terhadap yang lain, dan ampunilah seorang
akan yang lain apabila yang seorang menaruh dendam terhadap yang lain,
sama seperti Tuhan telah mengampuni kamu, kamu perbuat jugalah
demikian.”
Ketika seseorang begitu menyakiti Anda, memaafkan
mungkin bukan respons alamiah Anda. Sebaliknya, Anda ingin terus
menyimpan rasa sakit dan kepahitan terhadap seseorang yang telah membuat
Anda terluka. Akan tetapi, Tuhan memanggil Anda untuk mengampuni,
membuang kenangan pahit masa lalu, dan melepaskan segala kepahitan
terhadap orang-orang yang telah menyakiti Anda.
Bahkan, Alkitab
memberikan tiga alasan mengapa Anda harus memaafkan. Perhatikan bahwa
alasan-alasan ini tak ada hubungannya dengan apakah orang-orang itu
pantas menerima pengampunan Anda atau tidak.
Anda harus
mengampuni mereka yang telah menyakiti Anda sebab Tuhan telah mengampuni
Anda. Kolose 3:13 mengatakan, “Sabarlah kamu seorang terhadap yang
lain, dan ampunilah seorang akan yang lain apabila yang seorang menaruh
dendam terhadap yang lain, sama seperti Tuhan telah mengampuni kamu,
kamu perbuat jugalah demikian.” Bila Anda ingin menjadi orang yang
pemaaf, maka Anda perlu terlebih dahulu menerima pengampunan Allah
melalui Yesus Kristus. Alkitab mengatakan bahwa Allah datang ke Bumi ini
dalam bentuk manusia, Yesus, untuk mengampuni segala kesalahan dan dosa
kita. Yesus telah menebus dosa sehingga Anda tak perlu lagi
melakukannya. Itulah Kabar Baik.
Anda harus mengampuni mereka
yang telah menyakiti Anda karena, jika tidak, kebencian akan
mengendalikan Anda. Alkitab berkata dalam Pengkhotbah 7:9, “Janganlah
lekas-lekas marah dalam hati, karena amarah menetap dalam dada orang
bodoh.”
Kebencian membuat Anda sengsara dan membuat Anda terjebak
di masa lalu. Dan ketika Anda terjebak di masa lalu, Anda dikendalikan
oleh masa lalu. Setiap kali Anda membenci sesuatu, kebencian itu
menguasai Anda. Apakah Anda masih mengizinkan seseorang yang menyakiti
Anda lima, 10, atau bahkan 20 tahun yang lalu buat terus menyakiti Anda
hingga hari ini? Buatlah pilihan sekarang juga untuk berhenti terluka
oleh karena apa yang terjadi bertahun-tahun yang lampau. Masa lalu Anda
adalah masa lalu. Anda harus melepaskannya.
Anda harus
mengampuni mereka yang telah menyakiti Anda sebab Anda sendiri akan
membutuhkan lebih banyak pengampunan di hari-hari selanjutnya. Yesus
berkata dalam Matius 6:14-15, “Karena jikalau kamu mengampuni kesalahan
orang, Bapamu yang di sorga akan mengampuni kamu juga. Tetapi jikalau
kamu tidak mengampuni orang, Bapamu juga tidak akan mengampuni
kesalahanmu."
Pengampunan itu dua arah. Anda tak dapat menerima
apa yang tidak ingin Anda beri. Seseorang pernah mengatakan ini pada
John Wesley, "Saya tidak akan pernah bisa memaafkan orang itu!" Lalu,
jawab Wesley, "Kalau begitu saya harap Anda tidak akan pernah berbuat
dosa."
Semakin dalam rasa sakitnya, semakin sulit untuk
mengampuni. Akan tetapi, ingatlah bahwa Anda punya tiga alasan besar
untuk mengampuni: Karena Tuhan telah mengampuni Anda, karena Anda tidak
boleh membiarkan kebencian mengontrol Anda, dan karena Anda akan terus
membutuhkan lebih banyak pengampunan.
Renungkan hal ini:
- Dalam hal apa Anda perlu menawarkan pengampunan kepada seseorang agar Anda dapat move on dari masa lalu Anda?
- Bagaimana pengampunan dari Allah memengaruhi keinginan Anda untuk juga mengampuni?
- Apa dampak positif dari pengampunan yang diberikan oleh orang lain terhadap hidup Anda?
Hari ini, pilihlah untuk hidup dalam kebebasan mengampuni.
Posting Komentar untuk "Ampunilah Sebab Anda Telah Diampuni"