Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Perubahan yang dari Tuhan Butuh Waktu



Bacaan Hari ini:
Efesus 4:24 “Dan mengenakan manusia baru, yang telah diciptakan menurut kehendak Allah di dalam kebenaran dan kekudusan yang sesungguhnya.”

Ketika Tuhan membantu Anda bertumbuh secara rohani, Dia tidak serta-merta menjentikkan jari-Nya agar itu terjadi dengan instan. Dia melakukannya secara bertahap. Ketika Tuhan hendak membuat jamur, Dia memerlukan waktu enam jam, tetapi ketika Dia hendak membuat pohon ek, Dia memerlukan waktu 60 tahun.

Apakah Anda ingin menjadi jamur atau pohon ek?

Roh Kudus akan membuat perubahan dalam hidup Anda jauh melampaui apa pun yang bisa Anda bayangkan, tetapi itu tidak akan terjadi dalam waktu semalam.

Ketika Gereja Saddleback melakukan “Decade of Destiny,” ini doa saya: bahwa—lewat pekerjaan Roh Kudus dan Firman Tuhan, dan dengan dukungan dari kelompok-kelompok kecil kami—gereja kami akan menjadi lebih dewasa, semakin seperti Kristus, dan bergerak maju mencapai tujuan kami 10 tahun di mulai dari titik tersebut.

Begitupun doa saya untuk Anda: agar untuk dekade berikutnya, Anda akan tumbuh dalam kedewasaan rohani, dalam keserupaan dengan Kristus, dan dalam pencapaian tujuan hidup.

Saya ingin Anda menjadi lebih kuat secara emosional, fisik, rohani, psikologis, dan finansial, tetapi Anda harus punya niat yang sungguh-sungguh untuk menggenapinya. Alkitab berkata, “Dan mengenakan manusia baru, yang telah diciptakan menurut kehendak Allah di dalam kebenaran dan kekudusan yang sesungguhnya” (Efesus 4:24).

Inilah cara untuk menjadi serupa seperti Yesus. Kita meninggalkan hal-hal lama dan cara-cara lama yang selama ini menghalangi kita untuk mengenal Kristus. Kita mengenakan diri kita yang baru dengan bantuan Roh Kudus. Kita membiarkan Tuhan melakukan pekerjaan-Nya di dalam kita—berapa pun lamanya waktu yang diperlukan.

Apa tujuannya? “Dan karena kemuliaan itu datangnya dari Tuhan yang adalah Roh, maka kita diubah menjadi serupa dengan gambar-Nya, dalam kemuliaan yang semakin besar” (2 Korintus 3:18b).


Renungkan hal ini:

- Apa “hal-hal lama dan cara-cara lama” yang harus Anda tinggalkan untuk bisa lebih mengenal Kristus

- Apa saja cara yang bisa Anda lakukan untuk “mengenakan manusia baru” Anda?

- Bagaimana Anda ingin Tuhan bekerja dalam hidup Anda? Berdoalah dan minta Dia untuk membantu Anda untuk
 tetap percaya ketika Dia bekerja seturut waktu-Nya dalam mewujudkan rancangan-Nya atas Anda.





Percayalah pada waktuNya Tuhan




(Diterjemahkan dari Daily Devotional by Rick Warren)
Gambar : google.com

Posting Komentar untuk "Perubahan yang dari Tuhan Butuh Waktu"