MENGAPA MENJADI PERCAYA BERARTI BERSEKUTU
Bacaan Hari ini:
Roma 12: 5 "Demikian juga kita, walaupun banyak, adalah satu tubuh di dalam Kristus; tetapi kita masing-masing adalah anggota yang seorang terhadap yang lain."
______________________________
Anda dipanggil untuk bersekutu, bukan hanya untuk menjadi percaya.
Kita diciptakan untuk bermasyarakat, dibuat untuk bersekutu, dibentuk untuk menjadi satu keluarga.
Kita diciptakan untuk bermasyarakat, dibuat untuk bersekutu, dibentuk untuk menjadi satu keluarga.
Tak ada seorangpun dari kita yang dapat memenuhi tujuan Tuhan tersebut seorang diri.
Alkitab tidak kenal yang namanya orang kudus yang penyendiri, atau pertapa spiritual yang terisolasi dari orang lain dan yang terputus dari persekutuan dengan orang percaya lainnya.
Alkitab mengatakan bahwa kita disatukan, dikumpulkan bersama-sama, dibangun bersama-sama, menjadi satu anggota tubuh, menjadi ahli waris bersama-sama, dipasangkan bersama-sama, diikat bersama-sama, dan akan diangkat bersama-sama (1 Korintus 12:12; Efesus 2: 21-22, 3:6, 4:16; Kolose 2:19; 1 Tesalonika 4:17).
Anda tak lagi sendiran!
Memang hubungan Anda dengan Kristus haruslah bersifat pribadi, namun
Allah tidak pernah meminta kita menjadikannya bersifat tertutup.
Dalam keluarga Allah, Anda terhubung dengan orang percaya lainnya, dan kelak kita akan saling memiliki selamanya di Surga.
Alkitab mengatakan, "Demikian juga kita, walaupun banyak, adalah satu tubuh di dalam Kristus; tetapi kita masing-masing adalah anggota yang seorang terhadap yang lain" (Roma 12:5).
C. S. Lewis menulis bahwa kata "keanggotaan" sama artinya dengan orang Kristen, namun dunia ini telah menghilangkan makna tersebut dari aslinya.
Toko-toko menawarkan diskon bagi para anggotanya, dan mereka menggunakan nama-nama anggotanya itu untuk membuat milis (orang-orang yang bergabung dalam suatu komunitas tertentu yang secara periodik dikirimi e-mail).
Di gereja-gereja, keanggotaan seringkali dihapuskan, diganti dengan
hanya menambahkan nama Anda ke dalam daftar hadir, tanpa persyaratan
atau ekspektasi apa pun.
Bagi Paulus, menjadi "anggota" Gereja berarti menjadi organ penting dari Tubuh yang hidup, menjadi bagian dari Tubuh Kristus yang sangat dibutuhkan dan yang saling berhubungan.
Bagi Paulus, menjadi "anggota" Gereja berarti menjadi organ penting dari Tubuh yang hidup, menjadi bagian dari Tubuh Kristus yang sangat dibutuhkan dan yang saling berhubungan.
Kita perlu memulihkan dan menjalankan makna Alkitabiah dari "keanggotaan."
Gereja adalah satu tubuh, bukan satu bangunan; satu organisme, bukan satu organisasi (Roma 12:4-5; 1 Korintus 6:15, 12:12-27).
Tujuan Allah atas Gereja-Nya identik dengan lima tujuan-Nya atas diri Anda.
Ibadah membantu Anda fokus pada Allah; persekutuan membantu Anda menghadapi masalah hidup; pemuridan membantu Anda membentengi iman Anda; pelayanan membantu Anda menemukan talenta Anda; kuasa-Nya membantu Anda menjalankan panggilan Anda.
Tak ada yang lain yang seperti Gereja di Bumi ini!
Renungkan hal ini:
Buat Anda, apa yang seharusnya diharapkan sebuah gereja atas anggota-anggotanya?
Saat ini, bagaimana Anda memenuhi panggilan Anda sebagai anggota Tubuh Kristus di gereja Anda?
Mengapa kadang sulit bagi kita untuk memilih untuk bermasyarakat ketimbang menyendiri?
Renungkan hal ini:
Buat Anda, apa yang seharusnya diharapkan sebuah gereja atas anggota-anggotanya?
Saat ini, bagaimana Anda memenuhi panggilan Anda sebagai anggota Tubuh Kristus di gereja Anda?
Mengapa kadang sulit bagi kita untuk memilih untuk bermasyarakat ketimbang menyendiri?
Kita diciptakan untuk bermasyarakat, dibuat untuk bersekutu,
dibentuk untuk menjadi satu keluarga.
(Diterjemahkan dari Daily Devotional by Rick Warren)
Gambar :google.com