DPP PDI-P: PERTEMUAN 17 AGUSTUS DI DIPONEGORO ATAS INISIATIF PAK AHOK
JAKARTA, - Ketua DPP PDI Perjuangan Andreas Pareira membenarkan bahwa Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama bertemu dengan Ketua Umum PDI-P Megawati Soekaroputri pada Rabu (17/8/2016). Pertemuan tersebut, kata Andreas, merupakan inisiatif Basuki.
"Memang benar Ibu Ketua Umum telah menerima kunjungan Pak Ahok pada
17 Agustus 2016 pukul 16.00 WIB di Kantor DPP PDIP Diponegoro. Pertemuan
tersebut atas inisiatif Pak Ahok yang melakukan kunjungan ke kantor DPP
Partai," ujar Andreas melalui keterangan tertulisnya, Kamis
(18/8/2016).
Andreas mengatakan, kedatangan Basuki ke Kantor DPP PDI-P diterima sesuai dengan mekanisme partai.
Pertemuan tersebut diikuti oleh beberapa pimpinan PDI-P yang mengenakan seragam partai.
Hal ini, kata dia, menandakan bahwa pertemuan Ahok dan PDI-P sore itu bukan kunjungan pribadi. Kapasitas Ahok dalam pertemuan tersebut juga sebagai bakal calon gubernur DKI.
"Kami semua menerima Pak Ahok dengan berseragam partai, sebab di
situlah proses kelembagaan itu berjalan. Pak Ahok kami terima sebagai
bakal calon gubernur" ujar Andreas.
Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok mengaku melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Megawati Soekarnoputri, Rabu (17/8/2016), sore.
Menurut Basuki, dalam pertemuan itu, Megawati menunjukkan kecenderungan akan mengusung bakal calon gubernur petahana.
"Bu Mega kan ada tiga opsi. Tapi Bu Mega lebih cenderung (usung)
petahana," kata Ahok, di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (17/8/2016).
Ia
juga menyatakan bahwa Megawati setuju memasangkannya kembali dengan
Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat yang juga kader PDI-P.
Sumber :kompas.com