Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

INDONESIA KALAHKAN MASKAPAI TERBAIK DUNIA SOAL KRU KABIN

Garuda Indonesia didapuk sebagai maskapai dengan layanan kru kabin terbaik dunia tahun ini. (REUTERS/Beawiharta)
Jakarta, Pengguna transportasi udara semakin meningkat. Maskapai penerbangan pun makin beragam. Masing-masing berusaha menjadi terbaik dengan memberikan pelayanan maksimal. Namun pemegang gelar terbaik selama empat tahun berturut-turut masih maskapai yang sama.

Skytrax World Airline Award 2016 kembali menganugerahkan 'takhta' kepada Emirates. Untuk ke-empat kalinya, dalam acara yang digelar bersamaan dengan pameran kedirgantaraan Farnborough Air Show 2016 di Inggris, Selasa (12/7) itu Emirates mendapat gelar World's Best Airline.

Bukan hanya itu, Emirates juga didapuk sebagai World's Best Inflight Entertainment. Perusahaan penerbangan asal Dubai itu juga mampu meningkatkan posisinya soal kinerja di berbagai kelas, termasuk kelas utama, bisnis, dan ekonomi.

Nama Emirates kembali muncul dalam 10 besar penerbangan dengan kru kabin terbaik. Namun soal yang satu itu, Emirates harus kalah oleh penerbangan asal Indonesia, Garuda Indonesia.
Untuk ke-tiga kalinya, secara berturut-turut Garuda Indonesia kembali dinobatkan sebagai World's Best Cabin Crew oleh Skytrax. Penghargaan itu didapat berdasarkan survei sang lembaga independen pemeringkat penerbangan asal London soal kepuasan terhadap lebih dari 18 juta penumpang.

Survei itu dilakukan terhadap lebih dari 245 perusahaan penerbangan internasional dan diselenggarakan setiap tahun dengan mengukur 41 aspek utama terkait produk dan layanan yang diberikan. Menurut CEO Skytrax Edward Plaisted, penghargaan World's Best Cabin Crew adalah salah satu predikat bergengsi dalam dunia penerbangan.

"Keberhasilan Garuda Indonesia mempertahankan predikat ini selama tiga tahun berturut-turut merupakan suatu hal yang luar biasa. Mereka telah membuktikan wujud konsistensi dalam memberikan kesempurnaan dalam pelayanan kepada seluruh penumpang,” kata Edward dalam keterangan pers yang diterima CNNIndonesia.com.

Selain mendapat kembali penghargaan sebagai maskapai berawak kabin terbaik dunia tahun ini, Garuda Indonesia pun dinobatkan sebagai maskapai bintang lima untuk ke-dua kalinya.

Atas itu Direktur Utama Garuda Indonesia, M. Arif Wibowo mengatakan, "Penghargaan ini merupakan bukti nyata dari komitmen yang berkelanjutan dan kerja keras dari karyawan-karyawati kami, khususnya awak kabin yang telah memberikan layanan terbaik kepada seluruh penumpang."

Sayangnya, Garuda Indonesia belum berhasil mencapai penghargaan sebagai maskapai penerbangan terbaik di Asia. Penghargaan itu jatuh ke tangan Singapore Airlines, yang dalam daftar maskapai penerbangan terbaik dunia menempati peringkat ke-tiga. Berikut daftar 10 maskapai penerbangan terbaik dunia 2016, menurut Skytrax.

1. Emirates
2. Watar Airways
3. Singapore Airlines
4. Cathay Pacific
5. ANA (All Nippon Airways)
6. Etihad Airways
7. Turkish Airlines
8. EVA Air
9. Qantas Airways
10. Lufthansa 
 
 
 
 
Sumber: cnnindonesia.com