Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

BANJIR ROB DI SEMARANG, JALUR PANTURA MACET PANJANG



Semarang - Banjir rob di Kota Semarang tepatnya di Jalur Pantura Terboyo makin parah dan menyebabkan kemacetan panjang. Tidak hanya itu, jalan yang tertutup air rob juga membahayakan pengguna jalan.

Dari pantauan detikcom, kemacetan parah terjadi di Pantura mulai dari dekat persimpangan masuk tol Terboyo ke arah Timur atau Kabupaten Demak. Siang hari kendaraan sangat padat didominasi truk besar dan bus.


Kendaraan hanya berjalan perlahan sehingga pengguna motor banyak yang nekat naik ke trotoar. Kemacetan itu disebabkan rob di beberapa titik antara lain di dekat Terminal Terboyo dan sebelum Mapolsek Genuk. Namun jika sore hari, maka genangan air rob semakin meluas. Kemacetan sepanjang sekitar 3 km pun tidak bisa dihindari

Sementara itu dari arah sebaliknya, yaitu dari Timur atau Demak ke arah Kota Semarang kepadatan terjadi sebelum Mapolsek Genuk atau sisi Timurnya. Genangan cukup tinggi sehingga mengular dari arah Demak ke Semarang.

"Dari dua arah macet, aku dari Demak, mulai Aneka Ilmu sampai pertigaan Genuk 40 menit. Kalau bisa hindari, ngeri tenan," kata salah satu pengendara mobil, Aris, Senin (13/6/2016).


Sementara itu di Jalan Kaligawe Semarang, rob diperparah dengan kondisi jalan yang rusak. Dari pantauan di lapangan ada pengendara motor yang terjatuh akibat lubang yang tertutup air. Petugas penambal jalan pun bergegas menolong pemotor itu.

"Banyak yang jatuh di sini. Apalagi sekitar jam 05.00, tinggi airnya bisa sampai setengah ban motor," kata salah satu warga, Omsatun (33).

Saat ini jalan di Kaligawe masih berusaha ditambal menggunakan kerikil. Namun warga sekitar masih pesimis dengan hasilnya karena kerikil akan cepat terkikis dengan kondisi rob yang parah.

"Rob di sini sudah berbulan-bulan. Ini parah seperti ini sudah dua mingguan," tandas Omsatun.
Sumber :detik.com