Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

PAKAR INI SEBUT MAKAN PISANG SETIAP HARI SEHATKAN MATA DAN CEGAH KEBUTAAN


 
Jakarta, Jika biasanya Anda jarang makan buah-buahan, maka saat ini Anda bisa mulai membiasakan diri makan buah setiap hari. Nah, buah yang bisa dijadikan pilihan salah satunya adalah pisang.

Menurut Cara L. Mortimer dari Queensland University of Technology, pisang kaya akan vitamin A. Sebuah pisang sehari dapat menyingkirkan kebutaan.

Makan pisang setiap hari cenderung meningkatkan kesehatan mata dan mencegah penyakit yang berhubungan dengan penglihatan. Sebab pisang memiliki karotenoid, senyawa yang secara alami membuat buah-buahan dan sayuran berwarna merah, oranye atau kuning.

Nah, di dalam hati, senyawa tersebut akan diubah menjadi vitamin A. Vitamin A sendiri sudah lama diketahui sebagai salah satu komponen penting yang bisa Anda konsumsi jika ingin menjaga kesehatan mata.

Menurut penelitian sebelumnya, konsumsi makanan yang mengandung tingkat tinggi karotenoid juga melindungi tubuh dari risiko penyakit kronis seperti jenis kanker tertentu, penyakit jantung dan diabetes.

"Konsumsi cukup karotenoid dapat menjadi sumber potensial saat Anda kurang mengonsumsi sumber vitamin A. Selain itu, pisang juga kaya akan provitamin yang baik untuk tubuh," imbuh Mortimer, seperti dikutip dari Times of India, Senin (25/4/2016).

Temuan ini telah dipublikasikan dalam Journal of Agricultural and Food Chemistry.





Sumber : detik.com