DETIK-DETIK MENCEKAM JATUHNYA PESAWAT SUPER TUCANO
Jakarta -
Pesawat Super Tucano jatuh saat uji terbang di langit Malang. Pesawat
buatan Brasil itu menimpa rumah warga. Begini detik-detik mencekam
jatuhnya pesawat nahas itu.
Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Agus Supriatna menjelaskan pesawat Super Tucano sedang melakukan test flight dan sempat mencapai ketinggian 25 ribu kaki sekitar pukul 09.07 WIB. Pesawat yang diterbangkan oleh pilot Mayor Pnb Ivy dan seorang kopilot bernama Saiful itu lalu hilang kontak dan jatuh sekitar pukul 10.20 WIB.
Pesawat latih itu akhirnya ditemukan di permukiman penduduk di Kecamatan Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur, Rabu (10/2/2016). Pesawat berkursi dua itu menimpa sebuah rumah. Menhan Ryamizard Ryacudu menyebut satu orang tewas dan 2 orang kritis.
Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Agus Supriatna menjelaskan pesawat Super Tucano sedang melakukan test flight dan sempat mencapai ketinggian 25 ribu kaki sekitar pukul 09.07 WIB. Pesawat yang diterbangkan oleh pilot Mayor Pnb Ivy dan seorang kopilot bernama Saiful itu lalu hilang kontak dan jatuh sekitar pukul 10.20 WIB.
Pesawat latih itu akhirnya ditemukan di permukiman penduduk di Kecamatan Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur, Rabu (10/2/2016). Pesawat berkursi dua itu menimpa sebuah rumah. Menhan Ryamizard Ryacudu menyebut satu orang tewas dan 2 orang kritis.

Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Agus Supriatna menyebut pesawat jatuh saat uji terbang setelah pemeliharaan.
"Saya lagi ke sana untuk check dan betul saat pilot melaksanakan test flight setelah pemeliharaan 300 jam terbang," ujar Marsekal Agus lewat pesan singkat kepada detikcom, Rabu (10/2/2016).
Danlanud Abdulrachman Saleh Malang Marsekal Pertama Djoko Senoputro menjelaskan pesawat take off untuk melakukan test flight sekitar pukul 09.07 WIB. Pesawat sempat mencapai ketinggian 25 ribu, setelah itu turun ke 15 ribu. Pada pukul 10.07 WIB, pesawat hilang kontak. Pesawat ditemukan di kawasan Blimbing, Malang, Jatim, pukul 10.20 WIB.
"Saya lagi ke sana untuk check dan betul saat pilot melaksanakan test flight setelah pemeliharaan 300 jam terbang," ujar Marsekal Agus lewat pesan singkat kepada detikcom, Rabu (10/2/2016).
Danlanud Abdulrachman Saleh Malang Marsekal Pertama Djoko Senoputro menjelaskan pesawat take off untuk melakukan test flight sekitar pukul 09.07 WIB. Pesawat sempat mencapai ketinggian 25 ribu, setelah itu turun ke 15 ribu. Pada pukul 10.07 WIB, pesawat hilang kontak. Pesawat ditemukan di kawasan Blimbing, Malang, Jatim, pukul 10.20 WIB.
Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Agus Supriatna menyebut,
pilot pesawat EMB-314 Super Tucano yang jatuh di Kecamatan Blimbing,
Kota Malang, Jawa Timur, dalam kondisi kritis. Pilot sempat loncat
dengan parasut sebelum pesawat tersebut jatuh.
"Pilot sempat loncat, tapi keadaannya kritis," kata Marsekal Agus saat dihubungi detikcom, Rabu (10/2/2016). Pesawat latih tempur taktis itu diketahui dipiloti oleh Mayor Penerbang Ivy Safatillah.
Menurut Marsekal Agus, seorang teknisi yang ada di dalam pesawat mendampingi pilot juga dalam kondisi kritis. Ada satu warga yang dia ketahui turut menjadi korban.
"Korban ada tiga, satu pilot, satu teknisi dan seorang warga," ujarnya. Marsekal Agus mengatakan, pesawat itu tengah melaksanakan uji terbang setelah pemeliharaan.
"Pilot sempat loncat, tapi keadaannya kritis," kata Marsekal Agus saat dihubungi detikcom, Rabu (10/2/2016). Pesawat latih tempur taktis itu diketahui dipiloti oleh Mayor Penerbang Ivy Safatillah.
Menurut Marsekal Agus, seorang teknisi yang ada di dalam pesawat mendampingi pilot juga dalam kondisi kritis. Ada satu warga yang dia ketahui turut menjadi korban.
"Korban ada tiga, satu pilot, satu teknisi dan seorang warga," ujarnya. Marsekal Agus mengatakan, pesawat itu tengah melaksanakan uji terbang setelah pemeliharaan.
Seorang saksi mata yang tinggal tak jauh dari lokasi pesawat Super Tucano yang jatuh sempat melihat pesawat berputar.
Lia, salah seorang warga mendengar suara dentuman keras sekitar pukul 10.30 WIB. Jarak rumahnya dengan lokasi pesawat jatuh di Jl LA Sucipto, Blimbing, Malang, tak lebih dari satu kilometer. Berdasarkan penuturan satpam di dekat rumah yang melihat langsung, pesawat tersebut sempat berputar-putar sebelum jatuh.
"Satpam depan rumah lihat pesawat mutar-mutar sebelum jatuh, akhirnya dar!" cerita Lia kepada detikcom, Rabu (10/2/2016).
Lia, salah seorang warga mendengar suara dentuman keras sekitar pukul 10.30 WIB. Jarak rumahnya dengan lokasi pesawat jatuh di Jl LA Sucipto, Blimbing, Malang, tak lebih dari satu kilometer. Berdasarkan penuturan satpam di dekat rumah yang melihat langsung, pesawat tersebut sempat berputar-putar sebelum jatuh.
"Satpam depan rumah lihat pesawat mutar-mutar sebelum jatuh, akhirnya dar!" cerita Lia kepada detikcom, Rabu (10/2/2016).
Pesawat latih Super Tucano jatuh di permukiman penduduk di Kecamatan
Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur, Rabu (10/2/2016). Pesawat berkursi
dua itu menimpa sebuah rumah.
Berdasarkan data dari kepolisian, pesawat tersebut menimpa sebuah rumah yang beralamat di Jl LA Sucipto RT 3 RW 5 Blimbing, Kota Malang. Rumah tersebut dimiliki oleh seorang bernama Mujianto.
Berdasarkan laporan tersebut, disebutkan ada seorang perempuan di dalam rumah saat kejadian. Perempuan itu dibawa ke RSSA Malang.
Berdasarkan data dari kepolisian, pesawat tersebut menimpa sebuah rumah yang beralamat di Jl LA Sucipto RT 3 RW 5 Blimbing, Kota Malang. Rumah tersebut dimiliki oleh seorang bernama Mujianto.
Berdasarkan laporan tersebut, disebutkan ada seorang perempuan di dalam rumah saat kejadian. Perempuan itu dibawa ke RSSA Malang.
Sumber: detik.com