PIKIRKAN HAL-HAL INI

Bacaan Hari ini :
Ibrani 12:3 Ingatlah selalu akan Dia, yang tekun menanggung bantahan yang sehebat itu terhadap diri-Nya dari pihak orang-orang berdosa, supaya jangan kamu menjadi lemah dan putus asa.
------------------------------
Ibrani 12:3 Ingatlah selalu akan Dia, yang tekun menanggung bantahan yang sehebat itu terhadap diri-Nya dari pihak orang-orang berdosa, supaya jangan kamu menjadi lemah dan putus asa.
------------------------------
Demi kesehatan mental Anda, fokuskan pikiran Anda pada hal-hal yang benar.
1. Pikirkan tentang Yesus. Anda pernah mendengar pepatah, "Anda akan menjadi seperti apa yang paling Anda pikirkan." Jika Anda ingin menjadi semakin seperti Yesus, Anda harus mengisi pikiran Anda dengan Dia. Ibrani 12:3 mengatakan, "Ingatlah selalu akan Dia, yang tekun menanggung bantahan yang sehebat itu terhadap diri-Nya dari pihak orang-orang berdosa, supaya jangan kamu menjadi lemah dan putus asa.
2. Pikirkan tentang orang lain. Alkitab mengatakan dalam Filipi 2:4, Dan janganlah tiap-tiap orang hanya memperhatikan kepentingannya sendiri, tetapi kepentingan orang lain juga.
Apakah Anda sadar bagaimana jahatnya pengaruh budaya? Segala sesuatu di dunia ini mengajarkan Anda untuk hanya memikirkan diri Anda sendiri, bukan orang lain. Sebaliknya, Yesus menentangnya, dan ketika Anda memikirkan Dia, Anda akan lebih mudah memikirkan orang lain.
3. Pikirkan tentang surga. "Tetapi seperti ada tertulis: "Apa yang tidak pernah dilihat oleh mata, dan tidak pernah didengar oleh telinga, dan yang tidak pernah timbul di dalam hati manusia: semua yang disediakan Allah untuk mereka yang mengasihi Dia (1 Korintus 2:9).
Ketika Anda
mulai fokus pada kebenaran-kebenaran Ilahi, maka segala masalah Anda
akan tampak lebih kecil dibanding dengan kemuliaan, sukacita, dan
kegembiraan yang akan menanti kita di surga baka.
Pikiran Anda adalah aset terbesar serta medan pertempuran Anda. Setiap hari, minta Allah membantu Anda mengambil keputusan untuk memberi makan pikiran Anda dengan Firman-Nya, untuk membebaskan pikiran Anda dari pikiran yang destruktif, dan mengisinya dengan Yesus, orang lain, dan surga.
Pikiran Anda adalah aset terbesar serta medan pertempuran Anda. Setiap hari, minta Allah membantu Anda mengambil keputusan untuk memberi makan pikiran Anda dengan Firman-Nya, untuk membebaskan pikiran Anda dari pikiran yang destruktif, dan mengisinya dengan Yesus, orang lain, dan surga.
Apabila Anda mampu melakukannya, maka Anda pasti akan memenangi
peperangan batin Anda.
Renungkan hal ini:
Cara-cara apa saja yang dapat Anda lakukan dalam Filipi 2:4 di dalam kelompok doa Anda minggu ini? Bagaimana dalam keluarga Anda?
Bagaimana dengan memikirkan tentang Yesus dan surga dapat membantu Anda untuk memikirkan orang lain?
Apa gangguan terbesar Anda untuk tetap fokus pada surga di sepanjang hari Anda? Bagaimana cara Anda mempersempit gangguan-gangguan itu?
Renungkan hal ini:
Cara-cara apa saja yang dapat Anda lakukan dalam Filipi 2:4 di dalam kelompok doa Anda minggu ini? Bagaimana dalam keluarga Anda?
Bagaimana dengan memikirkan tentang Yesus dan surga dapat membantu Anda untuk memikirkan orang lain?
Apa gangguan terbesar Anda untuk tetap fokus pada surga di sepanjang hari Anda? Bagaimana cara Anda mempersempit gangguan-gangguan itu?
Pikirkan hal-hal yang benar
dan mulailah untuk mendengarkan
suara-Nya
setiap hari
(Diterjemahkan dari Daily Devotional by Rick Warren)
Gambar: Google