36 KG TAK BERTUAN DITEMUKAN DI LOKET BUS

Medan - Sekitar 36
kilogram ganja kering tak bertuan, ditemukan di loket bus di Jalan
Sisingamangaraja, Kecamatan Medan Amplas, Medan, Sumatera Utara, Jumat
(25/9).
Ganja kering yang diduga berasal dari Aceh tersebut berada di dalam
dua tas ransel di dalam bus antarlintas provinsi dengan jurusan
Medan-Pekan Baru-Jakarta.
Kejadian ini merupakan yang kedua dalam September ini setelah Polsek
Patumbak, pada Rabu (16/9) lalu, juga menemukan 62 kilogram ganja kering
tak bertuan, yang terbungkus rapi dalam 31 bal, dari salah satu loket
bus antarlintas provinsi lainnya di Jalan Sisingamangaraja, Medan.
Kapolsek Patumbak, AKP Wilson Bugner Pasaribu, saat dikonfirmasi,
Jumat (25/9), mengatakan, kejadian ganja tak bertuan ini hampir serupa.
Ganja diduga berasal dari Aceh dan akan dikirim ke luar Kota Medan
tersebut dibiarkan begitu saja di dalam loket bus.
Namun, saat petugas melakukan pengintaian selama 24 jam di lokasi,
pemilik ganja itu tidak kunjung datang untuk mengambil barangnya. Bahkan
ketika bus tersebut berangkat ke Jakarta, pemilik ganja tak datang
juga.
“Begitu bus yang dimaksud itu tiba di Medan, kita sudah dapat
informasi. Tetapi setelah dilakukan pengintaian, ternyata ganja itu
tidak ada pemiliknya,” katanya.
Sumber: beritasatu.com
Gambar: Google